56 Sepeda Motor Berknalpot Blong Diamankan Sat Lantas Polres Pidie

    56 Sepeda Motor Berknalpot Blong Diamankan Sat Lantas Polres Pidie
    Tim Patroli Sat Lantas dan Sat Samapta Polres Pidie berhasil menjaring 56 sepeda motor yang menggunakan knalpot brong maupun tanpa TNKB (Tanda Nomor Kendaraan Bermotor) yang melalukan aksi balap liar. Minggu, 26/03/2023.

    Sigli - Sebanyak 56 sepeda motor atau sepmor berknalpot brong dan sebagian sepmor tanpa TNKB diamankan Sat Lantas Polres Pidie. Dalam patroli dibulan Ramadhan pada malam hari disejumlah kawasan dalam wilayah hukum Polres Pidie.

    “Sampai dengan Hari ke Empat Ramadhan 1444 Hijriah ini, Tim Patroli Sat Lantas dan Sat Samapta Polres Pidie berhasil menjaring 56 sepeda motor yang menggunakan knalpot brong maupun tanpa TNKB (Tanda Nomor Kendaraan Bermotor) yang melalukan aksi balap liar, ” kata Kapolres Pidie AKBP Imam Asfali, SIK melalui Kasat Lantas Iptu Mahruzar Hariadi, Minggu, (26/03/2023).

    Kasat Lantas Polres Pidie AKP Mahruzar Hariadi, mengatakan patroli ini rutin kita laksanakan setiap harinya di bulan ramadhan, karena di malam hari dan selepas subuh kerap para pemuda berkumpul untuk melakukan balap liar, sehingga dapat membahayakan masyarakat yang melintas.

    “Kami ingin di bulan suci Ramadhan, terutama di wilayah hukum Polres Pidie tidak ada suara knalpot bising dan aksi kejahatan di jalan raya. Apabila ada yang melanggar aturan, akan kami tindak, ” tegas Kasat Lantas Iptu Mahruzar Hariadi.

    Lanjut Iptu Mahruzar Hariadi, saat Ini 56 sepeda motor berknalpot brong dan juga sebagian tanpa TNKB itu diamankan di Mapolres Pidie. Nantinya pemilik kendaraan saat ingin mengambil sepmor harus memasang knalpot sesuai spesifikasi teknisnya (SNI) serta membawa kelengkapan surat kendaraan bermotor dan didampingi oleh tuanya  untuk membuat surat pernyataan.

    "Kami menghimbau kepada masyarakat agar tidak menggunakan knalpot brong karena sangat menggangu kenyamanan masyarakat lainnya saat menunaikan ibadah puasa”, tutupnya.(Saumi).

    pidie aceh
    Saumi Ramadhan

    Saumi Ramadhan

    Artikel Sebelumnya

    Jumat Curhat, Kapolres Pidie: Masyarakat...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Pidie Salurkan Bansos untuk Warga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J MINUSCA CAR Terima Penghargaan Environmental Penghargaan Penjagaan Lingkungan Terbaik

    Ikuti Kami